F Rahasia Sukses Berjualan Nggak Biasa ! Perlakukan Pelanggan ala Raja - galihghungs blog

Rahasia Sukses Berjualan Nggak Biasa ! Perlakukan Pelanggan ala Raja

 

Tanpa perlu endorse atau diskon, Cara ini mampu menarik konsumennya sendiri. Kuncinya satu, servis!

Walaupun jarang memberikan diskon jika took kita memiliki standar harga sendiri. justru bonus bisa diberikan saat waktu tertentu misalnya memberikan giveaway dengan hadiah yang fantastis terutama saat anniversary seperti jalan-jalan ke Singapura, Bali, atau iPhone. Alih-alih melakukan endorse, ampuhnya promosi dari mulut ke mulut karena kebanyakan orang sudah tahu kalau endorse ya artisnya dibayar. Sedangkan jika keluar dari mulut orang yang sudah memakai produk maka akan terbangun kepercayaan. Sehingga yang paling penting menurut adalah memberikan produk, harga, serta servis yang bagus.
Servis ini juga menjadi salah satu senjata untuk bertahan di tengah banyaknya olshop baru yang bermunculan.  Pemilik olshop harus tahu apa yang diinginkan pelanggan, salah satunya adalah diperlakukan seperti ratu. Walaupun mereka salah hingga marah-marah, admin tetap harus sopan dan baik. Hal ini akan membuat mereka kembali lagi lo dalam satu atau dua bulan karena merasa pelayanan olshop-mu yang terbaik.


Ketika sedang membuka olshop baru, maka ada dos and dont’s yang wajib diingat.

Yang pertama harus dicatat adalah tentang menanam kepercayaan. melakukannya bisa dengan cara mengobrol, bahkan beberapa di antara pelanggan malah jadi teman hingga sahabat. Caranya, biarkan mereka bercerita tanpa perlu memancing dan tanggapi saja, kadang mereka akan curcol. Berikan saja servis untuk mendengarkan demi membagun trust.
Sedangkan hal yang harus dihindari adalah, sebisa mungkin jangan menyontek, mulai dari gambar hingga review  sebaiknya dibuat sendiri. Terakhir, yang paling krusial adalah jangan sekalipun membalas chat yang masuk dengan cara yang kasar, bahkan ketika orang tersebut adalah penipu. Usahakan untuk tetap profesional karena jika ada chat yang kasar di-capture dan disebarkan maka akan berbahaya untuk olshop itu sendiri.
Pada dasarnya, yang dijual oleh sebuah olshop bukan hanya produknya namun juga servis untuk meningkatkan kepercayaan. Nantinya, konsumen akan makin bertambah karenanya. Apalagi ketika masa pandemi di mana semua orang lebih memilih berbelanja online daripada harus keluar rumah seperti saat-saat ini.


CONVERSATION

0 comments:

Posting Komentar