F Cara Main The Legend of Zelda : Breath Of The Wild di PC (tanpa perlu beli nintendo switch) - galihghungs blog

Cara Main The Legend of Zelda : Breath Of The Wild di PC (tanpa perlu beli nintendo switch)


Kali ini saya ingin memberikan sedikit tutorial tentang bagaimana caranya bermain Zelda Breath Of The Wild di PC, terutama untuk yang ga punya Nintendo Switch. Seperti yang kita ketahui kalau Zelda merupakan game yag menjadi andalan ketika Nintendo Switch pertamakali meluncur di pasaran dan mendapatkan Rating 10/10 (sempurna). Kenapa game ini bisa dapat rating bagus seperti itu karena memang pengalaman yang didaptkan ketika memainkan gamenya seru banget banget. Selain kita bermain RPG disini kita diberikan semi open world dimana bisa menjelajah semua map di dalam game dan map yang dikasih pun luar biasa luasnya dan bisa melakukan upgrading senjata dan jangan lupa bisa naik kuda.
Seperti yang disebutkan di judul sayangnya game ini hanya ada khusus dikeluarkan di konsol milik Nintendo saja, sehingga tidak ada di PC/PS4 ataupun Xbox 360. Tapi bukan hal sulit bagi kita yang punya PC, kita bisa memainkannya di emulator Wii U. Ya, untungnya Zelda breath of Fire ini ada di konsol Wii U, dan kita bisa memainkannya yangmana Wii U sudah ada emulatornya.

Kebutuhan Sistem :
  • Windows 7 (x64) atau diatasanya
  • OpenGL minimal 4.1
  • RAM: minimal 4 GB, 8GB direkomendasikan
  • Microsoft Visual C++ 2015 X64 Redistributable: vc_redist.x64.exe
  • Kartu Grafis : AMD / NVIDIA.

Utk kamu yang Pc kentang bisa dicoba dengan setting low. intel core quad sudah bisa menjalankan emulatornya, ada beberapa game yang memang berat dijalankan.

Langkah Instalasi :

1. Pertama, download emulatornya Wii U atau CEMU di (sini)

2. Setelah download selesai, ekstrak CEMU ke folder yang kamu inginkan.

3. Lalu, download CEMU Hook di (sini)

4. Ekstrak Folder CEMU Hook ke dalam Folder CEMU

5. Kemudian download Graphic Pack di (sini)

6. Lalu, Extract file Graphic Pack yang kamu baru download di folder graphicPacks yang ada pada folder CEMU, bila tidak ada buat folder dengan nama graphicPacks kemudian ekstrak disana.

7. Selamat kamu sudah selesai menginstall CEMU !!

8. Jangan lupa setting contollermu di Options > Input Settings

9. Kemudian kamu bisa mengaktifkan Graphic pack yang sudah kamu download di Options > Graphic packs

10. Rom/wud bisa kalian dapatkan di sini, download menggunakan torrent. Bisa pilih yang versi US karena sudah dengan DLCnya. ukurannya sekitar 14Gb jadi harus sabar menunggu untuk yang speed downloadnya lelet.

*wud (fomat iso/disc di emulator wii)

11. jangan lupa setting keys nya bisa ambil di (sini)
Copy paste keynya dan selesai
Bisa lihat tutorial youtubenya untuk lebih jelas 

12. Selamat kamu sudah bisa menjalankan The Legend of Zelda: Breat of the Wild

CONVERSATION

2 comments: