F Cara Mendapatkan 11 Power Berries di Harvest Moon Back To Nature - galihghungs blog

Cara Mendapatkan 11 Power Berries di Harvest Moon Back To Nature


Tempat dan Cara Mendapatkan 10 Power Berry + 1 Special Power Berry di Harvest Moon: Back to Nature - Power berry adalah status stamina yang dimiliki oleh Pemain, dimana semakin banyak power berry yang didapat, maka semakin banyak stamina yang kamu miliki, yang membuat kamu tidak mudah kelelahan dan dapat bertahan lama dalam melakukan pekerjaan di kebun. Sebaliknya, semakin sedikit power berry yang didapat, maka kamu akan sangat mudah kelelahan dan tidak dapat bertahan lama dalam melakukan pekerjaan dikebun, dan harus berakhir dengan pingsan.

Note : Power berry tidak harus didapatkan pada tahun pertama, kamu bisa mendapatkan ditahun-tahun berikutnya. Power berry tidak bisa didapatkan dua kali dari sumber yang sama, dan memiliki jumlah yang tetap, yaitu sebelas. Power berry bisa dilihat di menu start, dan yang terlihat hanya berjumlah sepuluh saja, bukan berarti power berry yang kesebelas tidak bisa menambahkan stamina. Power berry yang kesebelas tetap dapat menambahkan stamina, hanya saja tidak terlihat dimenu start karena tertutup dengan gambar muka pemain.

Berikut ini adalah tempat dan bagaimana caranya mendapatkan power berry :


1.Pergilah ke tambang yang berada dibelakang air terjun. Menggalilah sampai kamu berhasil mendapatkan power berry tersebut.


Catatan : Power berry terdapat pada kedalaman lantai tiga dan seterusnya.

2.Didapat dari Goddess. Lemparlah 5 sayur hasil panenmu tepat dibawah air terjun. Maka nanti akan muncul Dewi Peri yang memberikanmu power berry sebagai bentuk terimakasih atas pemberianmu.


Catatan : Lemparlah tepat dibawah air terjunnya, dan jangan kamu lakukan cara ini ketika sedang hujan atau festival, karena itu tidak akan berhasil.

3.Didapat dari pohon cedar berusia ratusan tahun. Pergilah ke Side of Mother's Hill dengan membawa kapak. Disana kamu akan melihat ada satu pohon cedar tumbuh ditengah-tengah sendirian. Kapak pohon cedar tersebut sampai pohon itu berbicara "jangan tebang aku". Kamu akan diberikan dua pilihan oleh pohon cedar tersebut, yaitu "tebang pohon" dan "jangan tebang". Pilihlah "jangan tebang", maka nanti kamu akan diberikan power berry sebagai bentuk terimakasihnya.


Catatan : Lakukan cara diatas pada pukul 11:00 AM s/d 04:00 PM. Pohon ini hanya akan memberimu satu kali kesempatan, jika kamu memilih "tebang pohon" maka Gotz akan datang untuk menghentikanmu, dan jika kamu mencobanya lagi keesokan harinya, kamu akan berakhir dengan pingsan.

4.Didapat dari perlombaan balap kuda. Belilah tiket taruhan pada Mayor Thomas, kemudian bicaralah pada Barley untuk memulai perlombaannya. Menangkan dan kumpulkan 1001 medali dari taruhan perlombaan tersebut, kemudian tukarkan hadiahnya ke Mayor Thomas. Ada banyak pilihan dari penukaran tersebut, pilihlah "Power Fruit" untuk mendapatkan power berry.


Catatan : Pembelian tiket dan penukaran medali terdapat pada Mayor Thomas, dan untuk memulai perlombaannya bicaralah kepada Barley. Tips untuk memenangkan banyak medali adalah dengan tidak memilih oods yang paling terbanyak dan terendah. Pilihlah yang memiliki nilai rata-rata.

5.Didapat dari perlombaan balap renang. Ikutilah dan menangkanlah perlombaan tersebut, maka nanti kamu akan mendapatkan hadiah berupa power berry yang diberikan oleh Mayor Thomas.


Catatan : Tips memenangkan perlombaan ini adalah dengan tidak terburu-buru untuk mencapat garis akhir, karena itu hanya akan membuatmu cepat kehabisan napas. Perlahan tapi pasti, perhatikan peserta lainnya, tidak usah terburu-buru, karena peserta lainnya juga mengalami masalah pada pernapasan. Lawan terberatmu pada perlombaan ini adalah Kai, perhatikan baik-baik jarak antara kamu dengannya.

6.Didapat dari Anna. Pada musim panas (summer), tanamlah minimal 100pcs (12 kantung) bibit bunga apa saja yang bisa tumbuh pada musim tersebut. Ketika bibit sudah tumbuh, Anna akan datang ke kebunmu untuk memetik beberapa bunga tersebut, dan memberikanmu power berry sebagai bentuk terimakasihnya.


Catatan : Ingat, pada musim panas, bukan musim gugur. Musim panas dan musim gugur itu berbeda, musim panas (summer), dan musim gugur (fall). Banyak dari mereka yang menganggap kalau musim fall adalah musim panas hanya karena cuaca yang diberikan terlihat seperti panas atau gersang.

7.Didapat dari memancing di laut. Pergilah memancing di laut, pantai, jika kamu orang yang beruntung, maka kamu akan mendapatkan hasil pancingan berupa power berry.


Catatan : Lakukan cara tersebut pada musim salju (winter). Saya tidak tahu apakah cara ini bisa dilakukan disemua musim atau tidak, karena saya sendiri mendapatkannya pada saat musim salju. Oleh karena itu saya menyarankan untuk melakukannya pada saat musim salju.

8.Pergilah ke danau yang berada di Base of Mother's Hill pada saat musim salju (winter). Pada saat musim salju, danau yang terletak di base of mother's hill akan membeku, pergilah kesisi kiri dibelakang gua yang terdapat ditengah-tengah danau tersebut. Tekan tombol X beberapa kali disana sampai kamu berhasil mendapatkan power berry tersebut.


9.Pergilah ke tambang musim salju. Gua yang berada ditengah-tengah danau base of mother's hill ini hanya bisa dimasuki pada saat musim salju, dimana pada saat itu danau membeku. Masuklah kedalam gua tersebut dan menggalilah sampai kamu mendapatkan power berry tersebut.


Catatan : Power berry terdapat pada kedalaman minimal lantai tiga dan seterusnya.

10.Didapat dari memesan pada acara TV Perbelanjaan. Ketika kamu sudah mendapatkan semua peralatan dapur yang ditawarkan oleh TV Perbelanjaan, maka mereka akan menawarkanmu power berry seharga 5000G. Pergilah ke Doug's Palace, The Inn (Penginapan), untuk memesan power berry tersebut menggunakan telepon yang terdapat disana. Tiga hari kemudian pesananmu akan sampai dan dikirim oleh Zack.


Catatan : Penawaran bisa datang pada musim apapun, tergantung apakah kamu sudah memiliki semua peralatan dapur yang ditawarkan.

11.Power Berry Spesial. Didapat dari The Kappa, makhluk air yang tinggal didanau yang berada di Base of Mother's Hill. Pergilah kesana dan lemparkan mentimun sebanyak tiga kali kedalam danau dengan posisi yang tepat dan akurat. Meleset sedikit saja, The Kappa tidak akan keluar. The Kappa akan keluar sebanyak tiga kali sesuai dengan jumlah mentimun yang dilemparkan. Lemparan mentimun yang pertama dan kedua akan membuat The Kappa keluar dan memintamu untuk tidak mengikutinya, dan lemparan yang ketiga akan membuat The Kappa keluar dan memberikanmu power berry, dan memintamu untuk tidak mengikutinya lagi.


Catatan : Lakukan cara diatas pada pukul 11:00 AM s/d 04:00 PM. Posisi untuk melemparkan mentimun itu sendiri bisa kamu lihat pada gambar diatas. Bawalah lebih dari tiga mentimun untuk berjaga-jaga jika lemparanmu meleset. Banyak yang beranggapan kalau power berry pemberian The Kappa ini adalah power berry spesial, dan jika kamu memakannya, kamu dapat bekerja dua kali lipat dari biasanya bahkan saat cuaca hujan. Jika kita perhatikan baik-baik, dilihat dari warna dan bentuknya, power berry yang diberikan The Kappa ini sama saja seperti power berry lainnya. Kembali kepada pendapat masing-masing, apakah menganggap power berry ini spesial atau sama seperti power berry lainnya.

CONVERSATION

0 comments:

Posting Komentar